Bingung menentukan produk Jualan? Yuk Pelajari Tipsnya
Kamu punya rencana berdagang tapi masih bingung mau dagang apa? Simak artikel ini sampai habis ya. Saya akan mencoba membantu kamu menemukan ide untuk mendukung rencana kamu. Berdagang adalah sarana pembuka pintu rezeki terbesar. Kamu yang terbiasa mengandalkan gaji dari bos, pasti akan sangat kebingungan disaat-saat sulit seperti dimasa pandemi ini contohnya. Tapi kamu yang terbiasa berdagang, tentu lebih mudah untuk melaluinya karena kamu lebih tahu cara mencari peluang. Saya tidak akan memihak kepada siapapun. Siapapun kamu, berpengalaman atau tidak dalam perdagangan, pelajari tips saya baik-baik ya. Tapi sebelumnya kamu harus tahu dulu nih, yang disebut berdagang itu bukan hanya menjual barang ya. Baik yang ditawarkan itu barang maupun jasa, keduanya sama-sama disebut kegiatan berdagang. Kalau yang dijual barang, berarti kamu menjual dengan bentuk fisik. Tapi kalau jasa, kamu bisa menjual skill kamu seperti memotong rambut, memijat, menulis, dan sebagainya. Kamu pasti langsu